DGp8us635PkDgBjtWYFyqgXW69I Thawaf : Dahulukan Yang Rukun (urutan kewajiban)

Sunday, October 14, 2012

Thawaf : Dahulukan Yang Rukun (urutan kewajiban)




Ibadah dalam Islam ada tiga macam :

1. Ibadah Qalbiyah
Ibadah yang dilakukan oleh Qalbu atau hati. Ibadah seperti ini tidak memerlukan modal harta. Hanya modal hati yang diperlukan, misalnya dzikir atau niat memberikan yang terbaik bagi keluarga.


2. Ibadah Badaniyah.
Ibadah badan yang memerlukan keterlibatan fisik badaniyah. Disini modal sehat sangat penting untuk menjalankannya.

3. Ibadah Maaliyah.
Ibadah yang memerlukan harta untuk melakukannya, misalnya zakat atau shodaqah.

Ibadah haji ialah ibadah yang memerlukan ketiga hal tersebut di atas. Hal lain yang diperlukan untuk melaksanakn haji ialah niat. "Niat sangat penting, harta juga penting," demikian jelas Ustadz Achmad Dahlan.

"Banyak orang berharta, namun tidak punya niat melaksanakan haji, tidak jadi haji."

"Demikian juga tidak punya harta, namun punya niat saja, sepanjang kita tidak berhenti berharap bisa melaksanakan ibadah haji, maka akan mendapat nilai positif di mata Alloh SWT."

Demikian poin-poin yang dijelaskan oleh ust Achmad dahlan di acara Tausiah untuk rencana keberangkatan ibuadah haji tetangga saya kemarin 13 Oktober 2012 , Bapak Rahmat Hasbi dan istri..

Hal lain yang dijelaskan oleh Ust Achmad Dahlan ialah tentang Thowaf.
Thawaf ialah mengitari Ka'bah, mengitari Ka'bah ialah rukun atau hal yang wajib dilakukan, sementara do'a-do'a pada Thawaf ialah sunnah. Untuk itu agar tidak mengurangi kekhusu'an ibadah Thawaf tekankan pada yang wajib.

"Bila lupa membaca do'a-do'a Thawaf yang banyak tersebut, cukup baca Subhanallah, wal hamdulillah, walla illaha illaullaaohu wawloohu akbar, walaa quata illaa billaahi aliyul adzhiim," demikian  menurut Bapak Achmad Dahlan.

Related Post